ARTI PARAMETER - PARAMETER PADA NAME PLATE MOTOR

Name plate atau plat nama yang biasa tertempel pada body atau stator motor merupakan spesifikasi dari motor itu sendiri. Pada name plate ini biasanya berisi tentang informasi-informasi motor, baik informasi elektris maupun mekanis yang sangat berguna pada tahap pemilihan ataupun penginstalan motor. Karena informasi ini juga penting untuk diketahui maka pada artikel kali ini akan dijelaskan sedikit tentang arti parameter-parameter pada name plate motor 3 fasa. Berikut ini gambar name plate motornya:
http://trikueni-desain-sistem.blogspot.com/2013/09/Arti-Nameplate-Motor.html


ARTI PARAMETER - PARAMETER PADA NAME PLATE MOTOR
1). 3.7KW : DAYA NOMINAL MOTOR. MOTOR
    DAPAT DIBERI BEBAN DENGAN DAYA
    SEBESAR INI
2). 4P : JUMLAH KUTUP MOTOR
3). 50/60HZ  : FREQUENSI NOMINAL
4). 380V : MOTOR DAPAT DIOPERASIKAN
    DENGAN TEGANGAN NOMINAL 380V
5). 7.6 A : ARUS NOMINAL MOTOR WAKTU
    RUNNING PADA BEBAN NOMINAL.
    SETTING OVERLOAD PADA RANGKAIAN
    KONTROL HARUS SESUAI PADA INI.
6). r/min 1410 : PUTARAN MOTOR NOMINAL.
    MERUPAKAN KECEPATAN ROTOR  PADA
    BEBAN NOMINAL
7). IP 44 : INDEX PROTECTION, SPESIFIKASI
    PROTEKSI MOTOR TERHADAP KONTAK
    BENDA LUAR DAN AIR
8). TH.CLASS E : GRADE KAWAT EMAIL YANG
    DIPAKAI
9). 6207ZZ : TYPE BEARING YANG
    DIPERGUNAKAN PADA ROTOR

 Itulah informasi – informasi yang biasa tertera pada name plate motor. Semoga artikel yang begitu singkat dan pendek ini bisa bermanfaat dan menjadi ilmu yang barokah untuk anda. Amien... terima kasih.

Subscribe to receive free email updates:

6 Responses to " ARTI PARAMETER - PARAMETER PADA NAME PLATE MOTOR"

  1. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  2. saya nemu K37, itu artinya apa ya mas?

    ReplyDelete
  3. Apakah aman apabila motor langsung disambung delta tanpa melalui pengasutan star untuk nameplate 380/660V(tanpa simbol delta&star) 7.5KW. Karena saya alami motor kurang bertenaga dan trip pada saat dibebani bila hanya menggunakan sambungan star.Setelah diganti menggunakan sambungan delta motor tidak trip dan menjadi normal.
    terimakasih untuk artikel yang sangat membantu ini.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Jika tegangan jaringan 220/380v idealnya dengan hubungan delta, jika tegangan jaringan 380/660v harusnya gunakan hubungan star

      Delete
  4. Mas apa arti dari.380 ▲/YY.V
    Trus dibaeahnyab 960 / 1430 r/min
    Dan brapa jumlah kutup kumoaranya.trima kadih sebelumnya.

    ReplyDelete